Saat Harus Mengganti Jadwal Keberangkatan Kereta Api Jarak Jauh

Ini sebenarnya kali kedua kami harus mengganti tanggal keberangkatan dengan kereta api. Ada yang bilang belum sah jadi tukang jalan, kalau belum pernah salah beli tiket. Jika tahun lalu tanggal keberangkatan harus diubah terkait tanggal cuti kantor suami yang berubah, kemarin kami harus mengganti jadwal keberangkatan kereta karena keteledoran saya saat memesan tiket kereta api lewat sebuah mini market.

Kondisi saya yang sedang pusing meriang  membuat vokal saya kurang jelas saat saya mengucap pesanan untuk tanggal 19 November 2016 dari Blitar ke Jakarta, sehingga  petugas minimarket yang menginput menulis 19 Oktober 2016. Setelah membayar bergegas saya meninggalkan minimarket tanpa meneliti ulang, dan saya baru tersadar dua pekan setelah saya booking tiket. Saat itu suami tak sengaja memeriksa resi pembayaran tiket dari sebuah minimarket yang saya lakukan.

tiket-kai

Karena sudah lama, kami tak mungkin complain pada petugas minimarket. Apalagi proses pembayaran sudah berlangsung, sehingga hak perubahan jadwal tiket kereta api sepenuhnya ada pada PT. KAI. Sebab pernah membatalkan tanggal keberangkatan tahun lalu dan mengganti dengan tanggal yang lain, akhirnya kami bisa mendapatkan tiket yang benar setelah mengurus.Namun ternyata ada beberapa perubahan dari prosedur yang berlaku sebelumnya, yaitu sebagai berikut :

  1. Kita hanya bleh melakukan perubahan jadwal keberangkatan dengan cara datang langsung ke stasiun online. Di Jakarta yang temasuk stasiun online antara lain: Pasar Senen, Jakarta Kota, Gambir, Jatinegara, Tanah Abang, Bekasi, Serpong. Karena yang terdekat adalah stasiun Pasar Senen, maka disanalah yang kami datangi.
  2. Bawa KTP maupun fotokopi tanda pengenal dari penumpang yang tertera di tiket.
  3. Kalau tiket masih berbentuk kode booking dari situs penjual tiket KA atau agen tiket lainnya, terlebih dahulu print lah tiket dengan tanggal yang salah tersebut. Namun, karena sekarang system cetak cek-in hanya bisa dilakukan di stasiun keberangkatan, dan di tiket saya keberangkatan dari Blitar sedang posisi kami ada di Jakarta. Maka menurut petugas call center PT. KAI 121 yang sempat saya telepon sebelumnya,  kami harus datang ke loket go show. Namun sampai stasiun, ternyata kami cukup menjumpai custumer service untuk konsultasi.
  4. Setelah itu melakukan pembayaran dan penggantian tiket di loket pemesanan.
  5. Biaya  atau denda untuk mengubah jadwal tiket kereta api adalah 25% dari harga tiket. Tiket kereta yang saya ganti tanggalnya kemarin adalah tiket jurusan Blitar-Jakarta Pasar Senen seharga masing-masing IDR 109.000, total IDR 208.000 untuk 2 orang. Jadi untuk mengubah 2  tiket, kami kena biaya IDR 56.000 juga. Harga yang harus kami bayar untuk sebuah keteledoran.

Tahun lalu, pembatalan tiket PT.KAI hanya bisa dilakukan pada H-1 sebelum hari keberangkatan. Namun sejak tahun 2016, bisa dilakukan 2 jam sebelum keberangkatan. Oh ya penukaran tiket tidak bisa dilakukan 24 jam sebagaimana penjualan tiket. Beberapa stasiun online memberlakukan jam layanan yang berbeda. Semua stasiun online di Jabdetabek melakukan layanan mulai pukul 08.00 WIB namun berakhir di jam berbeda. Untuk Stasiun Jakarta Kota hanya sampai jam 16.00 WIB, namun untuk Stasiun Gambir dan Pasar Senen hingga pukul 19.00.WIB

Semoga ke depan kami tak perlu mengulang kesalahan yang sama. Amin.

4 thoughts on “Saat Harus Mengganti Jadwal Keberangkatan Kereta Api Jarak Jauh

  1. Halo. Kebetulan saya terdampar ke blog anda, ternyata postingan-postingannya
    sangat bagus dan banyak postingan yang sangatlah banyak manfaatnya untuk saya.
    Nupang izin membookmark dan share tulisan ke sosiual media saya ya supaya biar blog ana semakin populer.
    Harapan saya agar di pperbaharui terus ya blognya.Terima Kasih

Leave a Reply to Dedew Cancel reply

Your e-mail address will not be published. Required fields are marked *